Teknologi Penangkapan Ikan


VISI PROGRAM STUDI

Menjadi Program Studi yang menghasilkan sumber daya manusia profesional, produktif, kompeten dalam usaha penangkapan ikan yang bertaraf internasional pada tahun 2024 dan bersertifikat ANKAPIN-I.
 

MISI PROGRAM STUDI

1.Menyelenggarakan pendidikan dalam rangka menyiapkan lulusan yang professional, tersertifikasi kemampuan dan keterampilannya serta berdaya saing dalam melaksanakan usaha perikanan tangkap;

2.Melaksanakan penelitian terapan dalam mengembangkan Sumberdaya Ikan, Kapal Perikanan, alat penangkap ikan, Kepelabuhanan dan Awak Kapal Perikanan dalam rangka meningkatkan Usaha Perikanan Tangkap yang ramah lingkungan;

3.Melaksanakan pengabdian masyarakat dibidang perikanan tangkap dalam penerapan inovasi teknologi, pelatihan dan pendampingan usaha yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat;

4.Membuka jalur komunikasi dan kerjasama dengan perusahaan dibidang perikanan tangkap, lembaga penelitian, perguruan tinggi, NGO dan media dalam pengembangan pendidikan dan penyiapan lapangan kerja.

 

TUJUAN PROGRAM STUDI

1.Menghasilkan lulusan yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan memiliki jiwa nasionalisme;

2.Menghasilkan tenaga ahli dibidang perikanan tangkap yang memiliki jiwa kewirausahaan (entrepreneurship) yang terdidik, terlatih, professional, dan bertanggung jawab serta dapat menghasilkan inovasi dan teknologi;

3.Bersinergi secara aktif dengan lembaga pemerintah, dunia usaha dan masyarakat sebagai pengguna lulusan (stakeholder), media dan perguruan tinggi baik skala nasional maupun internasional dalam rangka meningkatkan kualitas dan penyerapan lulusan.