Webinar Harmonisasi Level Kewenangan Sertifikat Kompetensi Pelaut Kapal

Senin, 22 Juni 2020

Dalam rangka Hari Pelaut Sedunia yang jatuh pada tanggal 25 Juni 2020, Politeknik AUP akan melaksanakan Webinar dengan Topik : Harmonisasi Level Kewenangan Sertifikat Kompetensi Pelaut Kapal Perikanan merujuk Konvensi STCW-F 1995 pada Kamis 25 Juni 2020 pukul 09.00 WIB.

Topik Webinar Series Politeknik AUP ini juga dilatarbelakangi oleh posisi Indonesia yang telah meratifikasi Konvensi STCW-F 1995 melalui Perpres No.18 Tahun 2019 (Pengesahan Konvensi Internasional tentang Standar Pelatihan, Sertifikasi, dan Dinas Jaga Bagi Awak Kapal Penangkap Ikan, 1995), sehingga harmonisasi dengan regulasi nasional lainnya serta penyiapan peraturan turunannya dibutuhkan segera sebagai bagian antisipasi dari Entry Into Force STCW-F 1995 secara penuh.

Salah satu point penting dalam peraturan turunan tersebut adalah diaturnya kewenangan pemegang Sertifikat Kompetensi/ Certificate of Competency (CoC); bagi personel bagian deck terkait ukuran kapal dan daerah pelayaran, serta bagi personel bagian mesin terkait ukuran mesin penggerak utama.

Webinar series kali ini akan diikuti oleh perwakilan Pemerintah, Akademisi, serta dunia usaha dan dunia Industri; yang akan bersinergi dan berdiskusi kaitan dengan level kewenangan pemegang sertifikat.

 Pembicara:

  1. Kepala Pusat Pendidikan KP –  BRSDM
  2. Direktur Kapal Perikanan dan Alat Penangkap Ikan – DJPT
  3. Direktur Pemantauan dan Operasi Armada – PSDKP
  4. Plt. Direktur Politeknik AUP
  5. Irwan Fitriawan, M.Mar.Eng, PT. Azrigah Sejahtera
  6. Franz Sudiyarta, PT. Putra Leo Grup
  7. Dr. Suharyanto, Dosen Program Studi TPI, Politeknik AUP
  8. Dr. Subroto Aliredjo, Dosen Program Studi MP, Politeknik AUP.

 

Moderator:

Rahmat Muallim, S.St.Pi, M.Si, Dosen Politeknik AUP

Untuk pendaftaran (free Sertifikat) silahkan mengakses link berikut:

https://bit.ly/WebinarSTCWF_AUP

Webinar juga dapat disaksikan melalui Link live streaming Youtube “Politeknik AUP TV”

https://youtu.be/9xZrWCviTjQ

chevron-up